PERSONEL UMROH HAR KASAD TA 2024 DISJARAHAD

Kamis, 06 Feb 2025, 11:46:19 WIB, 9 View Administrator, Kategori : Informasi Berkala

Bandung, 31 Januari 2025. Disjarahad melaksanakan acara pelepasan personel yang akan melaksanakan Umroh Penghargaan Kasad TA 2024. Acara dilaksanakan dilapangan Madisjarahad di bawah pimpinan Kadisjarahad Brigjen TNI Arif Cahyono, S.E.
Dua personel yang terpilih untuk melaksanakan Umroh Penghargaan Kasad Tahun 2024 tersebut adalah PNS Hery Heryadi dan PNS Aan Anisah, yang telah diseleksi dari beberapa kandidat untuk menerima penghargaan ini.
Kadisjarahad Brigjen TNI Arif Cahyono, S.E., menyampaikan ucapan selamat dan penghargaan kepada kedua personel tersebut. Beliau juga berharap bahwa ibadah Umroh ini akan menambah keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT serta dapat memperbarui semangat kerja mereka dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai PNS Disjarahad.
Kegiatan berjalan dengan tertib, aman dan lancar.

Tuliskan Komentar